Mobil Angkot Tertimpa Pohon Tumbang

Mobil angkot yang tertimpa pohon tumbang. foto: YJ

SULTRANEWS-Akibat hujan deras disertai angin kencang,membuat sebuah pohon besar dijalan Balai Kota 1 Kelurahan Mandonga,Selasa sore (8/11),sekitar pukul 16.30 wita tumbang dan menimpa sebuah mobil angkutan kota yang tengah parkir.

 Untungnya dalam peristiwa itu tidak ada penumpang dalam mobil angkot,sehingga tidak ada korban jiwa. Hanya saja sang sopir angkot mengalami luka lecet di bagian lengannya akibat tertimpa dahan pohon yang tumbang. 

Ketua RT 26 Kelurahan Mandonga,Adi Huzaini mengatakan kejadian robohnya pohon itu terjadi secara tiba-tiba saat kota kendari tengah diguyur hujan. "Saat itu hujan disertai angin kencang kemudian terdengar gemuruh pohon tumbang dan setelah saya pergi lihat memang benar pohon tumbang,dan sudah menimpa mobil,"Kata Adi Huzaini.

 Pohon yang tumbang itu,diperkirakan usianya sudah tua,sehingga mudah tumbang. Warga sekitar sudah berulang kali mengingatkan pihak kelurahan untuk menyampaikan ke dinas terkait agar pohon yang rawan tumbang segera ditebang.

 " Di ruas jalan Balaikota 1 memang banyak pohon pelindung, namun pohon yang ada rawan tumbang karena faktor usia,"ujar Adi. 

Warga hanya bisa berharap pemerintah Kota Kendari dalam hal ini Badan Lingkungan Hidup atau BLH,menginventaris jumlah pohon pelindung yang rawan tumbang agar dilakukan penebangan secepat mungkin sebelum timbul korban jiwa.YJ
Share on Google Plus

About yoshasrul

    Blogger Comment
    Facebook Comment