Sektor Property Kendari Berkembang Pesat

Foto :  Kendarikita/Yos Hasrul
KENDARI, KK-Perkembangan sector property di wilayah Kendari belakangan ini bertumbuh dengan sangat padat. Ini tercermin dari penambahan pusat perbelanjaan, gedung perkantoran, perumahan, pertokoan sentra wisata dan hiburan dan sebagainya, yang dibangun oleh banyak pengembang. 

Hal tersebut berimpilkasi langsung pada permintaan yang tinggi akan produk bahan bangunan di tingkat retail maupun proyek. Kondisi ini juga memicu peningkatan yang signifikan pada permintaan maupun produk-produk yang berkualitas, salah satunya dari PT Adiwisesa Mandiri Building Product Indonesia (PT AM) yang menawarkan berbagai produk seperti, pengisi nat (tile grout), perekat ubin (tile adhesive), pelabis anti bocor (waterproofing), lapisan pelindung batu alam (stone coating), penguat mortar (bonding agent), dan acian (skimcoat).

Setiap tahun penjualan AM selalu meningkat. Khusus di wilayah Sulawesi, hingga akhir tahun 2011 telah terjadi pertumbuhan penjualan hingga lebih dari 40 persen dibandingkan periode yang sama tahun2010. Untuk tahun 2012 ini, AM optimis bisa mencapai growt lebih dari 50 persen. Optimisme ini tidak lepas dari terus tunbuhnya sector properti di wilayah sulawesi, terutama di Kendari.

“Saat ini masyarakat semakin sadar terhadap kualitas bangunan dengan meninggalkan cara konvensional menggunakan semen dan pasir, beralih menjadi menggunakan perekat keramik dan pengisi nat keramik yang lebih baik kualitasnya sehingga menghasilkan lantai dan dinding  bangunan yang berkualitas. 

Mereka juga mempunyai keinginan yang lebih untuk mengetahui seluk beluk dan tips dalam membangun rumah berkualitas. Diharapkan dengan adanya edukasi seperti ini, orang-orang yang paling depan berhadapan langsung dengan konsumen dapat menjelaskan dengan baik mengenai jawaban atas pertanyaan yang sering dilontarkan konsumen,”tutur Michael Sutanto, Agent Sales Manager PT AM, Sabtu malam, di Kendari usai menggelar kegiatan workshop edukasi mengenai keunggulan produk-produk berkualitas dari AM..

Peningkatan penjualan yang diraih AM selama ini tidak lepas dari dukungan para arsitek, retailer, sales counter dan aplikator yang telah membuktikan kualitas produk-produk AM. Oleh karena itu, AM terus senantiasa meningkatkan hubungan kemitraan yang strategis dengan para mitranya. 

Dengan demikian program dukungan AM terhadap paraa mitranyaadalah sangat membuat acara gathering bertemakan edukasi bagi para aplikator dan sales counter yang diadakan pada Sabtu, 17/3/2012 di restoran fajar. Selain acara ramah tamah, dalam acaea gathering tersebut juga terdapat sesi workshop edukasi mengenai keunggulan produk-produk berkualitas dari AM.

Michael menambahkan, “acara gathering ini merupakan bagian dari program dukungan kesinambungan AM yag selama ini telah berjalan, untuk di wilayah Sulawesi, dukungan AM melalui acara seperti ini baru-baru ini telah dilakukan di Makassar (20 februari2012), Watampone (22/2 2012). Ini diharapkan akan menambah pengetahuan para aplikator dan sales counter tentang problem di lapangan dan sekaligus tahu solusi yang tepat untuk bangunan yang berkualitas melalui produk-produk AM. (Yos Hasrul)
Share on Google Plus

About yoshasrul

    Blogger Comment
    Facebook Comment